PSG Menang Telak, Mbappe Lampaui Rekor Messi

Kylian Mbappe, pemain depan Paris Saint-Germain (PSG) mencatatkan sejarah dalam pertandingan menghadapi Club Brugge di matchday ketiga Liga Champions Eropa pada Selasa, 20 Oktober 2019 waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Pemain muda tersebut mencetak tiga dari lima gol kemenangan Les Parisien atas Club Brugge. Tiga gol yang tercipta di menit ke-61, 79, dan 83 itu menobatkannya sebagai pemain termuda yang mencetak hattrick di kompetisi antarklub Eropa. Mbappe yang juga berstatus pemain internasional Prancis pun melampaui prestasi Lionel Messi.

Messi mampu mencetak hattrick saat berusia 21 tahun, sementara Mbappe saat berusia 20 tahun 306 hari. Dua gol kemenangan PSG di laga ini disumbangkan oleh Mauro Icardi di menit ketujuh dan 63.

Kemenangan ini memantapkan posisi PSG di puncak klasemen Grup A dengan raihan total sembilan poin dari tiga pertandingan. PSG unggul lima poin dari Real Madrid di posisi kedua. Sementara Brugge tertahan di posisi ketiga dengan dua poin dari tiga laga yang telah dijalani.

Mbappe sebenarnya tampil sebagai pemain pengganti di laga ini.  Ia baru masuk lapangan di menit ke-60, menggantikan posisi Erix Maxim Choupo-Moting. Meski tampil sebagai pemain cadangan Mbappe mampu mencetak tiga gol dan mengukir satu assist.

Pelatih PSG, Thomas Tuchel sempat mendapat kritikan saat memilih mencadangkan Mbappe di laga ini. Namun pelatih asal Jerman itu menyerang balik para pengritik dengan mengatakan dirinya lebih tahu apa yang terjadi dengan tim tersebut.

“Mbappe tahu saya benci bermain tanpa dia. Dia mengalami cedera otot dan bermain 15 menit melawan Nice (di laga sebelumnya). Itu adalah pertama kalinya dia tidak mendapat reaksi di otot setelahnya. Saya tidak bodoh!” beber Tuchel.

Selain mendapat apresiasi dari sang pelatih, Mbappe juga banjir pujian dari rekan-rekannya. Salah satunya datang dari kapten tim, Thiago Silva.

“Saya senang untuk Kylian. Dia kembali dari cedera dan langsung membuat dampak. Dia selalu begitu. Kami tidak memiliki kata-kata untuk menggambarkannya. Kami melihat Kylian Mbappe malam ini. Kualitas teknik dan kecepatannya luar biasa,” beber Thiago Silva.

Susunan pemain Club Brugge versus Paris Saint-Germain (PSG):

Club Brugge (3-5-2): Simon Mignolet; Clinton Mata, Brandon Mechele, Simon Deli; Charles de Ketelaera (David Okereke), Mats Rits, Hans Vanaken, Krepin Diatta, Eduard Sobol (Eder Alvarez); Percy Tau, Emmanuel Dennis (Lois Openda)

Pelatih: Philippe Clement.

Paris Saint-Germain (4-3-3): Keylor Navas; Thomas Meunier, Thiago Silva, Presnel Kimpembe, Juan Bernat; Ander Herrera (Abdou Diallo), Marquinhos, Marco Verratti; Angel Di Maria, Mauro Icardi (Leandro Paredes), Erix Maxim Choupo-Moting (Kylian Mbappe)

Pelatih: Thomas Tuchel.