Jadwal Pertandingan Jumat, 28 Februari: Gent VS AS Roma di Liga Europa

Pertandingan Liga Europa pun sudah memasuki fase knock out. Beberapa laga menarik akan tersaji pada Jumat, 28 Februari 2020 dini hari WIB. Wakil Serie A, AS Roma akan melakoni laga tandang. Mereka akan melawat ke markas Gent.

Di pertandingan lainnya, Arsenal akan bertindak sebagai tuan rumah saat menjamu klub asal Yunani, Olympiakos. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Emirates.

Wakil Inggris lainnya yakni Manchester United pun akan melakoni laga kandang. Tim berjuluk The Red Devils ini akan kedatangan tamunya, Club Brugge. Laga ini bakal berjalan sengit dan atmosfer Stadion Old Trafford di kota Manchester akan memanas.

Laga lainnya akan mempertemukan Inter Milan kontra Ludogorets. Pertandingan di Stadion San Siro ini akan menjadi ujian bagi Inter Milan. Saat ini Internazionale Milan sedang dalam tren positif di pentas domestik, menjadi pesaing bagi Juventus di papan atas Serie A. sementara itu Ludogorets pun tidak akan menjadi bulan-bulanan Inter, sehingga mereka akan berjuang maksimal untuk memetik kemenangan.

Laga lainnya akan dihelat di markas FC Porto, saat tuan rumah menjamu Bayer Leverkusen. Ajax Amsterdam yang musim lalu mencatatkan penampilan gemilang di pentas Liga Champions Eropa akan menghadapi Getafe. Laga ini akan digelar di kandang Ajax di Amsterdam Arena.

Berikut jadwal pertandingan selengkapnya pada Jumat, 28 Februari 2020:

UEFA EUROPA LEAGUE

00:55 WIB – Gent vs AS Roma – SCTV, Usee Sports 2 (Live)
00:55 WIB – Espanyol vs Wolverhampton Wanderers – Champions TV 1 (Live)
00:55 WIB – Porto vs Bayer Leverkusen – Champions TV 2 (Live)
00:55 WIB – Istanbul Basaksehir vs Sporting CP – Vidio, Usee Sports (Live)
03:00 WIB – Manchester United vs Club Brugge – SCTV, Usee Sports 2 (Live)
03:00 WIB – Arsenal vs Olympiakos – Champions TV 1 (Live)
03:00 WIB – Inter Milan vs Ludogorets – Champions TV 2 (Live)
03:00 WIB – Ajax Amsterdam vs Getafe – Vidio, Usee Sports (Live)

COPA LIBERTADORES

05:15 WIB – Guarani vs Palestino – Mola TV (Live)

COPA SUDAMERICANA

05:15 WIB – Plaza Colonia vs Zamora – Mola TV (Live)
07:30 WIB – Audax Italiano vs Cusco – Mola TV (Live)
07:30 WIB – Fortaleza vs Independiente – Mola TV (Live)

A-LEAGUE

16:00 WIB – Sydney FC vs Western Sydney Wanderers – beIN Sports 2 (Live)

CAF CHAMPIONS LEAGUE

23:00 WIB – Zamalek vs Esperance Tunis – beIN Sports 2 (Live)