Sempat Unggul, Spurs Diimbangi Man United

Tottenham Hotspur dan Manchester United harus berbagi satu angka di pekan ke-30 Liga Primer Inggris. Pada pertandingan yang digelar di kandang Spurs di Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu, 20 Juni 2020 dini hari WIB, kedua tim menyudahi laga dengan skor identik, 1-1.

Gol tunggal tuan rumah dicetak oleh Steven Bergwijn di babak pertama. Namun demikian tim tamu berhasil menyamakan kedudukan di penghujung babak kedua melalui sepakan penalti Bruno Fernandes.

Tambahan satu poin membuat United kini memangkas jarak dengan Chelsea di urutan keempat menjadi dua poin. Sementara itu Chelsea masih berpeluang menjauh dari kejaran Setan Merah bila mampu memenangi pertandingan ke-30 nanti.

Sementara itu tambahan satu poin belum mengubah posisi Spurs di tabel klasemen sementara. Tim berjuluk The Lyliwhites itu baru mengemas total 46 poin dan tertahan di urutan kedelapan.

Kedua tim menurunkan komposisi terbaik. Sejak menit awal mereka berusaha mencuri kesempatan untuk mencetak gol. Tuan rumah yang menciptakan beberapa peluang akhirnya mampu unggul setelah sepakan spekulasi Aurier berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Bergwijn untuk menaklukkan David De Gea di bawah mistar gawang United.

Gol ini membuat Spurs unggul di babak pertama. Memasuki babak kedua tim tamu semakin meningkatkan intensitas serangan. Para pemain depan United beberapa kali mengancam gawang Spurs yang dijaga Hugo Lloris.

Momentum terbaik United untuk mencetak gol akhirnya datang menjelang menit ke-80. Berawal dari pergerakan pemain pengganti, Paul Pogba di sisi kanan kotak penalti Spurs akhirnya terpaksa dilanggar bek tuan rumah.

Wasit pun menunjuk titik putih. Bruno Fernandes dipercaya menjadi eksekutor. Pemain internasional Portugal itu tak membuang kesempatan untuk mencetak gol. Gol tersebut sekaligus membuat skor menjadi sama kuat.

Sepuluh menit terakhir pertandingan kedua tim berusaha mencuri kesempatan untuk menambah gol. Namun hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga usai tak ada gol yang berhasil diciptakan. Kedua tim pun harus rela saling berbagi angka.

Susunan Pemain Tottenham Hotspur versus Manchester United:

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Hugo Lloris; Serge Aurier, Davinson Sanchez, Eric Dier, Ben Davies; Moussa Sissoko, Harry Winks; Son Heung-Min, Erik Lamela (70′ Gedson Fernandes), Steven Bergwijn (70′ G. Lo Celso); Harry Kane.

Pelatih: Jose Mourinho

Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof (78′ N. Matic), Harry Maguire, Luke Shaw; Scott McTominay (89′ E. Bailly), Fred (63′ P. Pogba); Daniel James (62′ M. Greenwood), Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Anthony Martial (78′ Ighalo).

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer